Jumat, 02 Mei 2014

KEPEMIMPINAN KHARISMATIK


Apa sih KHARISMATIK itu ?
Mungkin jarang seseorang yang mempunyai nilai kharismatik yang terpancar dari dalam dirinya tersebut, tetapi sebenarnya kharismatik didalam diri kita bisa kita pancarkan kepada orang lain bahwa diri kita ini mempunyai sebuah kharisma. memang sebenarnya hanya orang lainlah yang bisa menilai kita apa kita punya sebuah kharisma yang baik atau tidak dan disitu pula bagaimana cara kita bisa mengeluarkan kharisma yang baik di depan semua orang dan bisa bernilai positiv bagi semua orang.

Kepemimpinan Kharismatik (charismatic leadership): Kharisma diartikan “keadaan atau bakat yang dihubungkan dengan kemampuan yang luar biasa dalam hal kepemimpinan seseorang untuk membangkitkan pemujaan dan rasa kagum dari masyarakat terhadap dirinya” atau atribut kepemimpinan yang didasarkan atas kualitas kepribadian individu.
Dan, sekarang disini saya menuliskan kata hati saya tentang seorang pemimpin yang mempunyai sebuah kharismatik. Bangsa Indonesia sekarang ini mungkin sangat menginginkan dan merindukan sesosok pemimpin yang mempunyai jiwa tegas dalam berbagai hal bukan hanya sekedar diucapan kata-kata melainkan dari tindakannya yang tegas untuk bisa mensejahterakan masyarakatnya yang berada di Nusantara Raya ini.

Pemimpin seperti ini lah yang sulit untuk dicari, karena yang saya lihat pada kondisi sekarang ini para pemimpin parpol sangat berambisi untuk menjadi orang pertama atau seorang pemimpin yang bisa menduduki kekuasaan tertinggi. 

Tetapi pekerjaannya hanya sebatas berkedip mata dan tidak  ada tindakan yang begitu tegas untuk para pekerja dibawahnya sebagai disiplin ilmu untuk lebih mencontohkan apa arti pangkat dan gelar yang sebenarnya. 

Bukan hanya untuk sekedar gelar yang dibawa melainkan tugas yang dijalanipun harus sesuai dengan gelar tersebut. Lakukanlah yang terbaik untuk benar-benar menciptakan Bangsa Indonesia adil dan makmur. 
Jangan hanya janji dan kata-kata yang selalu terucap karena orang biasa pun atau orang yang tidak bergelar, mereka juga bisa mengucapkan janji-janji seperti yang diucapkan oleh para petinggi negara. 

Jadilah seorang pemimpin yang mempunyai sifat kharismtik yang bisa membuat semua masyarakat kegum akan semua perkataan dan perbuataan yang  dilakukan selayaknya seorang pemimpin yang sejati.
Selalu mendahulukan kepentingan orang lain, pandai memilih kata-kata dalam bersosialisasi, mau mengakui kegagalan yang pernah dikerjakan, lebih banyak mendengarkan aspirasi masyarakatnya, dan seorang pemimpin kharismatik tidak pilih-pilih dalam berkomunikasi dilingkungan sekitarnya.

Semoga para pembaca terkesan dengan artikel yang saya buat secara sederhana ini :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar